3rd Anniversary Depot Dua Legenda di Event Legenda Kita Cipta: Mimpi yang Tidak Bisa Digapai Sendirian -->
close
Pojok Seni
31 August 2024, 8/31/2024 12:30:00 PM WIB
Terbaru 2024-08-31T05:30:20Z
event

3rd Anniversary Depot Dua Legenda di Event Legenda Kita Cipta: Mimpi yang Tidak Bisa Digapai Sendirian

Advertisement


PojokSeni/Malang - Depot Dua Legend akan merayakan ulang tahunnya yang ketiga dengan menggelar rangkaian acara bertema 'Legenda Kita Cipta'. Gong dari perayaan ini akan diselenggarakan pada Sabtu, 31 Agustus 2024 dengan rangkaian acara sederhana: demo masak, pop up market, lomba catur, dan pameran instalasi.


Ken Baruna, salah satu pemilik Depot Dua Legenda, Malang, menjelaskan arti nama usahanya dalam video perayaan ulang tahun yang kedua. Pada tahun ini, Depot Dua Legenda kembali hadir dengan acara serupa, syukuran tahun ketiga.


"Dua itu karena aku berpartner dengan kawanku, Hafi. Dan kenapa Legenda karena itu mimpi kami, kami ingin punya depot atau warung yang umurnya sampai 100 tahun," jelas Ken


Mengusung tema Legenda Kita Cipta, warung dengan logo naga dan macan ini ingin menekankan bahwa dalam proses menjadi legenda, bukan lah sesuatu yang bisa ditempuh sendirian. Ada banyak sekali tangan yang membantu dan terus mendukung perjalanan Depot Dua Legenda. Mereka yang memasak di dapur, ibu-ibu penjual ayam, orang yang mengirim kerupuk, penjaga parkir, pelanggan yang sudah cocok dengan makanan kami, dan masih banyak peran yang lain.


Selain itu, Legenda Kita Cipta juga merupakan keyakinan bahwa sah-sah saja berharap jika suatu saat, warung ini bisa masuk dalam daftar warung legendaris di Malang. Sebab ada pertanyaan apakah tempat makan yang sudah dalam kategori legend pernah membayangkan dirinya akan menjadi seterkenal sekarang? Bisa jadi tidak. Sebab bagi mereka natural dan sudah bagian dari kegiatan sehari-hari untuk berbelanja, membuka warung, berjualan, dan begitu lagi seterusnya sampai hari ini. Oleh karena itu, Depot Dua Legenda, sedikit lebih berani untuk memiliki mimpi ini bahwa sebagaimana pasar, legenda juga bisa diciptakan.


Perayaan ini memiliki rangkaian acara yang sudah berjalan sejak minggu pertama bulan Agustus. Pertama adalah tur pulau Jawa, mereka menyebutnya Tour Mid-East Java karena diselenggarakan di 4 kota yakni Yogyakarta, Solo, Surabaya dan Malang. Selain berani punya keinginan yang besar, depot ini juga percaya diri untuk mencampur referensi kultural lain untuk diterapkan di brand warung makan, dan aktivitas tur yang biasanya lekat dengan musik, Depot Dua Legenda yakin melakukan. Bahkan ada rilisan kaos sebagai merch dari Tour Mid-East Java ini.


Sebagai penutup, pada tanggal Sabtu, 31 Agustus 2024, Legenda Kita Cipta akan menjadi acara yang diselenggarakan di Depot Dua Legenda Jl. Diponegoro no.2, Klojen. Perpindahan lokasi warung yang sebelumnya berada di Jalan Anjasmoro no. 50, Oro-oro Dowo, Klojen, membawa Depot Dua Legenda ke babak baru dengan kapasitas yang lebih luas.


Sebagai brand yang sejak awal memang selalu beririsan dengan kebudayaan kreatif (creative culture), Depot Dua Legenda akan membuat acara sederhana pada akhir bulan Agustus ini. Demo masak sebagai peluncuran unit usaha baru, pop up market oleh beberapa teman, lomba catur, dan pameran instalasi, merupakan rangkaian keseruan kecil-kecilan Legenda Kita Cipta.


Danriz

Depot Dua Legenda

Jl. Diponegoro, Klojen, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur

IG: @depot2legenda (https://www.instagram.com/depot2legenda/)

Ads