Transformasi Digital Sektor Hulu Migas oleh PGN Saka -->
close
Pojok Seni
01 March 2024, 3/01/2024 08:00:00 AM WIB
Terbaru 2024-03-01T02:06:11Z
Narasi

Transformasi Digital Sektor Hulu Migas oleh PGN Saka

Advertisement
Transformasi Digital Sektor Hulu Migas oleh PGN Saka
Transformasi Digital Sektor Hulu Migas oleh PGN Saka


Saat ini, konsep yang sedang diupayakan ada di setiap sektor adalah transformasi digital. Dalam konteks industri hulu migas, konsep transformasi digital adalah integrasi teknologi dan berbagai pemanfaatan artificial inteligence.  Hal inilah yang coba digunakan oleh PGN Saka sebagai salah satu pemain utama di sektor industri tersebut untuk melangkah lebih baik dan progresif.


Berbagai bentuk solusi digital yang dimaksud adalah cloud computing, big data analytics, internet of things (IoT) dan sebagainya. Penggunaan konsepsi transformasi digital ini sudah masuk dalam kebutuhan penting, mengingat hal tersebut dapat menjadikan proses pengumpulan serta analisis data bisa menjadi jauh lebih cepat, tapi akurat. 


Kerja yang efektif dan efisien inilah yang diinginkan lewat transformasi digital. Trend pasar saat ini menunjukkan bahwa semuanya harus dilakukan dengan serba cepat. Pengambilan keputusan mesti dilakukan dengan cepat, karena tuntutan pasar. Selain itu, PGN Saka juga harus menjaga keseimbangan antara pasokan energi masa depan dengan kebutuhan saat ini.


Itu alasannya, analisis dan pengumpulan data di awal juga harus dilakukan dengan cepat dan tepat. Pengumpulan data yang cepat, didukung dengan teknologi mutakhir menjadikan analisis juga lebih akurat, sehingga pengambilan keputusan pada akhirnya akan jauh lebih cepat dan efisien.


Transformasi Digital Sektor Hulu Migas oleh PGN Saka


Hal ini disebabkan PGN Saka, sebagai afliasi PGN subholding Gas Pertamina mesti tetap mempertimbangkan kemandirian energi Indonesia, sekaligus memenuhi kebutuhan masyarakat. Apalagi, dalam konteks perekonomian global, industri hulu migas adalah pilar utama yang sangat memengaruhi sektor lainnya.


Salah satu bentuk pengambilan keputusan yang tepat pernah dilakukan PGN Saka adalah dengan menyetujui pengembangan serta peningkatan lapangan Sidayu Pangkah PSC yang terletak di Jawa Timur. Total empat sumur yang dibangun sekitar 2019 berada di air dangkal berkedalaman 15 meter kemudian dihubungkan lewat pipa bawah laut sebagai fasilitas penunjang produksinya.


Pengembangan tersebut juga dilakukan dengan sejumlah anjungan produksi, sumur pengembangan, dan tambahan fasilitas lainnya sejak 2017. Pengembangan ini yang sudah mendapatkan perencanaan pengembangan atau POD (Plan of Development) akan dilanjutkan dengan keputusan investasi akhir. 


Ratusan juta dollar (mencapai US$ 175) digelontorkan untuk pengembangan lapangan Sidayu dan Pangkah Barat di Jawa Timur. Perhitungan berikutnya, setelah investasi dari PGN Saka tersebut, maka proyek-proyek ini akan memberikan kontribusi setidaknya US$ 88 juta pada Negara. Itu adalah salah satu keputusan yang diambil memanfaatkan teknologi terkini, serta transformasi digital.

Ads