WHCRS Bicarakan Mental Issue dan Krisis Eksistensial dalam Single Superhuman -->
close
Pojok Seni
05 August 2023, 8/05/2023 08:00:00 AM WIB
Terbaru 2023-08-05T01:00:00Z
Musik

WHCRS Bicarakan Mental Issue dan Krisis Eksistensial dalam Single Superhuman

Advertisement

PojokSeni - Band WHCRS (Who Cares?) yang berisi sederet musisi dengan passion musik yang tidak diragukan lagi, merilis single bertajuk Superhuman. Sebelumnya, WHCRS sudah bekerja keras selama beberapa bulan untuk menulis musik, lirik, dan menganyamnya menjadi satu rangkaian yang utuh.


Superhuman menceritakan seseorang yang "entah kenapa" terlempar dan terasing ke sebuah situasi yang tidak ia inginkan. Hanya satu yang ingin dilakukannya, yakni mencoba untuk bertahan hidup. Sementara siklus dan cosmos yang ada di sekelilingnya begitu berisik, dan mencekik. 


Apa yang ada di hidup ini, hanya berisi standar dan pemaknaan dari orang lain yang kemudian mendominasi kehidupan seseorang. Hal ini memaksa seseorang kehilangan jati diri, berhadapan dengan situasi yang absurd, serta hanya berputar-putar dalam siklus paradoksal.


Single ini sedikit menggambarkan situasi generasi hari ini, yang terpapar teknologi begitu kencangnya, sehingga mengurangi interaksi kemanusiaan. Kemudian, seseorang itu hanya akan menemukan orang-orang lain yang menegasi hubungan antar manusia, sekaligus mereduksinya menjadi dialog-dialog pendek lewat pesan WA.


Perasaan keniscayaan, datang berbarengan perasaan absurditas. Kemudian, orang-orang seperti ini hanya akan mengurung dan mengisolasi diri, bahkan dengan cermin pun mereka enggan berinteraksi. Membenci dirinya sendiri, membenci hidupnya sendiri, akan selalu berakhir pada depresi.


Superhuman akan mengingatkan kita pada konsep filsafat Friedrich Nietzsche yang menyebutkan bahwa tujuan hidup manusia justru menjadi seorang "Superhuman" (Ubermensch). Kondisi Superhuman tersebut yang menurut Nietzsche bisa menjadi jalan keluar atas kondisi dunia yang penuh dengan penjelasan-penjelasan palsu ini.


Cerita ini disampaikan lewat lirik yang lugas dan melodi yang dipilih dengan cermat oleh band yang digawangi oleh Ryan Sandy, Bayu Oktavian, Daus Indigo, dan Chandra Rian. Band yang didirikan di Bali ini tertarik untuk menerobos batasan, dengan blending unik antara musik Emo dan Rock. 


Single bertajuk Superhuman ini bisa didengarkan lewat sejumlah platform musik.  Video klip akan dirilis Youtube pada tanggal 8 Agustus 2023 mendatang. Untuk informasi terkait band ini, Anda bisa mengontak whcrs.music@gmail.com. Atau, Anda bisa mendengarkannya lewat Spotify di bawah ini.


Ads