Teater Satu Gelar Sayembara Penulisan Lakon Bertajuk Kisah Tokoh Sastra -->
close
Pojok Seni
27 July 2023, 7/27/2023 08:00:00 AM WIB
Terbaru 2023-07-27T01:00:00Z
eventSastra

Teater Satu Gelar Sayembara Penulisan Lakon Bertajuk Kisah Tokoh Sastra

Advertisement
Menulis naskah drama


Pojok Seni - Beberapa waktu lalu di Jakarta digelar sebuah pertunjukan yang mengangkat kisah Amir Hamzah, seorang sastrawan sekaligus ahli bahasa yang cukup punya andil dalam menyusun Bahasa Indonesia. Naskah lakon berjudul Nyanyi Sunyi Revolusi yang ditulis oleh Ahda Imran dan disutradarai oleh Iswadi Pratama tersebut, para tokohnya diperankan oleh Lukman Sardi, Prisia Nasution, Sri Qadariatin, Desi Susanti, Aliman Surya, Gandi Maulana, Deri Efwanto, Baysa Deni, Dodi Firmansyah, dan Iswadi Pratama.


Satu hal yang paling menyita perhatian adalah bagaimana kisah seorang Amir Hamzah yang nyaris saja dilupakan sejarah. Kisahnya begitu sunyi, padahal begitu tragis. Amir Hamzah kehilangan nyawanya, sebagai tumbal dari revolusi Bung Karno. Kisah-kisah seperti ini yang tidak banyak ditemukan dalam catatan sejarah. Anak-anak hari ini, tidak banyak tahu betapa sulitnya hidup seorang sastrawan untuk menapaki karirnya, menjalani hidupnya yang sunyi, serta melawan apapun rintangan hidupnya.


menulis naskah drama
Lakon "Nyanyi Sunyi Revolusi"

Selain Amir Hamzah, kisah-kisah para sastrawan Indonesia tidak banyak diabadikan menjadi naskah drama. Misalnya, kisah yang ditulis Pramoedya Ananta Toer cukup banyak diubah menjadi naskah lakon. Tapi, kisah hidup Pram tidak begitu banyak diabadikan menjadi sebuah kisah yang bisa dipertunjukkan secara langsung.  Kisah hidup yang pilu dari Iwan Simatupang juga tidak banyak diketahui bahkan oleh orang-orang yang pernah membawakan naskah dramanya. Begitu juga sederet nama populer dari sastra Indonesia.


Karena itulah, Teater Satu Lampung mengadakan Sayembara Penulisan Lakon se-Provinsi Lampung. Pendaftaran telah dibuka pada tanggal 25 Juli lalu, dan akan ditutup pada tanggal 7 Agustus 2023.


Linimasa


Pendaftaran dibuka 25 Juli 2023 dan ditutup pada tanggal 7 Agustus 2023.


Penutupan pendaftaran berarti penanda dimulainya proses kurasi untuk memilih 8 naskah terbaik dari seluruh pendaftar yang masuk. Nama-nama 8 penerima tersebut akan diumumkan pada tanggal 11 Agustus 2023. 


Berikutnya, dari 8 orang penulis tersebut akan mendapatkan lokakarya penulisan naskah selama 10 hari, mulai dari tanggal 13 hingga 22 Agustus 2023.


Persyaratan Pendaftar


Bila Anda berdomisili di Lampung dan berusia di atas 18 tahun, Anda berkesempatan untuk mengikuti kegiatan ini. Simak persyaratan pendaftarannya berikut ini.



  1. Berusia di atas 18 tahun
  2. Domisili di Provinsi Lampung
  3. Aktif menulis karya (naskah drama/cerpen/puisi/essay)
  4. Mengunduh petunjuk teknis*
  5. Mengirimkan aransemen karya**
  6. Apabila terpilih, peserta bersedia mengikuti lokakarya selama 10 hari.


*

Petunjuk teknis bisa Anda unduh di alamat https://lynk.id/teatersatu/page/sayembara-menulis.


Atau, bila Anda kesulitan untuk mengunduhnya, Anda bisa mengontak narahubung Ema di nomor HP/WA 0823 7594 5241. Atau bisa menghubungi akun Instagram Teater Satu (@teatersatu) dan alamat email teatersatu96@gmail.com.


**

Aransemen karya dalam konteks lakon teater adalah gambaran cerita secara keseluruhan, lengkap dengan penggambaran setting, karakter, plot, dan proposisi karya yang digambarkan secara jelas namun singkat dan padat. Seperti abstrak dalam sebuah artikel ilmiah, atau sinopsis lengkap ketika mengirimkan naskah novel.

Ads