Rekomendasi Gitar Elektrik Harga Terjangkau: Rockwell RLP-22 dan Rockwell X-22 FR -->
close
Pojok Seni
06 February 2023, 2/06/2023 07:30:00 AM WIB
Terbaru 2023-07-23T19:39:41Z
MusikUlasan

Rekomendasi Gitar Elektrik Harga Terjangkau: Rockwell RLP-22 dan Rockwell X-22 FR

Advertisement
Ain Nasriko, seorang gitaris menggunakan Gitar Rockwell RG Series ketika sedang perform
Ain Nasriko, seorang gitaris menggunakan Gitar Rockwell RG-212 ketika sedang perform

Pojok Seni - Kali ini, Pojok Seni masih merekomendasikan Rockwell. Kenapa Rockwell? Jawabannya adalah karena Rockwell adalah gitar made in Indonesia


Di beberapa sumber seperti toko online misalnya, gitar Rockwell disebut sebagai gitar Made in Korea. Hal itu sebenarnya tidak tepat, karena anggapan tersebut didasari dari pickup yang digunakan sebagian besar gitar Rockwell adalah G&B Richard Miller yang merupakan buatan Korea.


Sebelumnya sudah ada dua jenis gitar Rockwell yang direview oleh Pojok Seni. Dua-duanya juga gitar gahar dengan harga terjangkau, yakni gitar Rockwell RG 112 dan Rockwell Baby Blues. Anda bisa membaca selengkapnya tentang dua gitar ini di artikel berjudul Rockwell RG 112 dan Rockwell Baby Blues di Pojok Seni.


Namun dalam artikel yang kali ini, dua gitar elektrik dari Rockwell yang akan dibahas adalah Rockwell EX-22 dan Rockwell RLP-22. Berbeda dengan sebelumnya (RG series dan Baby Blues) yang harganya di kisaran Rp1.500.000 - Rp2.000.000. Gitar dari series RLP dan EX ini dibanderol mulai dari Rp2.300.000 - Rp.2.900.000.


Dengan kata lain, dua gitar ini berada satu "level" di atas dua gitar yang sudah pernah direview sebelumnya. Itu berarti kedua gitar ini sebenarnya bersaing dengan keluaran brand populer yang menyasar pasar menengah. 


Apa saja kelebihan gitar ini? Mari kita ulas satu per satu.


Rockwell RLP 22

Rockwell RLP 22
Rockwell RLP 22


Gitar satu ini bentuknya mirip dengan Rockwell Baby Blues yang mengadopsi bentuk gitar Gibson Les Paul. Bahkan bisa dibilang bahwa Rockwell RLP 22 lebih mirip dengan bentuk Les Paul, ketimbang Baby Blues


Rockwell RLP 22 memiliki dua pickup Humbcuker G&B Richard Miller Control 2 Vol. Juga dilengkapi dengan Switch Bridge, Tone-O-Matic, 2 Tone 3 Way Lever, dan 22 fret. 


Costume Block Scale-nya berukuran 24.75". Bagian body gitar terbuat dari Ash Wood alias kayu abu yang terkenal keras dan padat. Kayu ash ini adalah pilihan terbaik yang digunakan untuk membuat tongkat baseball, jadi terbayang bagaimana kualitasnya, bukan? Tidak hanya itu, untuk produksi gitar, kayu abu juga digunakan oleh gitar-gitar kenamaan dunia, karena ringan, mampu menghadirkan nada yang lebih "cerah" dengan midrange, serta bisa dicat dengan mudah dan baik. 


Sedangkan untuk neck, tentunya pilihan paling populer industri gitar akan jatuh pada kayu maple. Begitu juga gitar satu ini. Bagaimana suara yang dihasilkannya? Silahkan simak video di bawah ini.



Sejumlah gitaris menyebut gitar ini sebagai "les paul-nya Indonesia" tentu bukan hanya karena mirip. Tapi, karena kualitasnya mumpuni, namun harganya terjangkau. Gitar Rockwell RLP-22 ini biasanya dijual mulai dari Rp2.700.000 - 2.900.000 di berbagai online shop Indonesia.


Beli Gitar Rockwell RLP-22



Gitar Rockwell X-22FR


Rockwell X-22 FR
Rockwell X-22 FR

Bila ingin gitar murah, desain keren, suaranya mantab, tentunya pilihan bisa Anda jatuhkan pada Rockwell X-22FR. Gitar listrik dari Rockwell X series ini merupakan gitar yang dibanderol dengan harga sangat terjangkau. Bila beruntung, Anda bisa menemukan penjual gitar ini mematok harga mulai dari Rp1.600.000. Sedangkan termahalnya adalah Rp2.000.000.


Gitar yang dibangun dengan konstruksi bolt on ini memiliki ukuran scale 25,5" dan memiliki 24 buah fret. Gitar satu ini diperkuat dengan dua pickup Humbucker. 


Bila Anda lebih tertarik dengan gitar tremolo, maka mungkin Rockwell X-22FR ini akan menjadi lebih menarik ketimbang "Les Paul" sebelumnya. Gitar ini dilengkapi dengan Bridge Floyd Rose Licence Tremolo


Bagian body-nya dibuat dari bahan kayu Agathis (damar). Memang secara kualitas, Agathis akan kalah dari gitar "Les Paul" Rockwell RLP 22 yang terbuat dari kayu ash. Namun, bila Anda bisa merawatnya dengan baik, maka gitar ini juga akan tetap awet. Untuk menghasilkan suara, kayu agathis juga cukup baik.


Neck-nya terbuat dari bahan kayu beech maple. Hal ini menjadikan bagian neck-nya cukup ringan, enak digenggam, serta nyaman untuk jari-jari Anda. Untuk urusan suara, gitar ini tidak neko-neko. Kualitasnya mampu bersaing dengan gitar yang dibanderol dengan harga di atasnya. 


Beli Rockwell RLP 22


Nah, dari dua gitar di atas, mana yang menjadi pilihan Anda? Jangan lupa juga bahwa Rockwell-Russel adalah sebuah pasangan yang ideal. Rockwell merupakan merek gitar, dan Russel adalah merek ampli. Paduan keduanya akan lebih cocok dan tepat, untuk hasil paling pas. 

Ads