Sertifikasi dan Persiapan Tenaga Kerja Muda Menghadapi Literasi Digital -->
close
Pojok Seni
30 March 2022, 3/30/2022 09:23:00 PM WIB
Terbaru 2022-03-30T14:23:01Z
Ulasan

Sertifikasi dan Persiapan Tenaga Kerja Muda Menghadapi Literasi Digital

Advertisement
pekerja era digital



Memasuki era teknologi yang semakin canggih, maka mau tidak mau tenaga kerja juga mesti meng-upgrade dirinya. Tidak hanya mengikuti zaman, tapi juga terus mencoba melampaui diri sendiri. 


Apalagi untuk tenaga kerja usia muda. Di era literasi digital ini, hampir setengah dari pengangguran yang ada di Indonesia adalah kaum muda. Usianya di bawah sekitar 24 tahun. Angka pengangguran usia muda di Indonesia mencapai 17,064%, dan sangat memprihatinkan lagi bahwa dari angka tersebut berisi anak-anak muda yang lulus sekolah atau kuliah.


Bila perkembangan ilmu pengetahuan terus melaju cepat, angka pengangguran tersebut bisa saja terus bertambah hingga masuk ke angka yang sudah sangat tinggi. Para pencari kerja dituntut untuk terus meningkatkan kompetensi, di satu sisi pemerintah juga harus meningkatkan lapangan pekerjaan. Hanya itu solusi yang perlu dipersiapkan untuk mengurangi angka pengangguran tersebut.


Salah satu terobosan yang diambil banyak pihak untuk mengurangi angka pengangguran adalah meningkatkan pelatihan, pembelajaran, dan untuk membuktikan bahwa seseorang telah mendapatkan pelatihan yang dimaksud, maka juga ditawarkan program sertifikasi pekerja. 


Selain sertifikasi pekerja, meningkatkan kegiatan pembelajaran untuk para calon pekerja, dan tentunya jaringan pemetaan dan pencocokan keterampilan, bakat, dan peluang dengan pekerjaan. 


Ini salah satu yang sedang dikerjakan oleh salah satu situs MyEduSolve. Situs MyEduSolve yang berdiri tahun 2019 untuk menghadapi masalah tersebut. Salah satu yang ditawarkan oleh MyEduSolve ialah memberikan tempat dan landasan untuk kaum muda bisa belajar, tumbuh, mengejar impian, dan bersaing di dunia kerja era digital ini.


Literasi digital digunakan untuk menjadikan para pemuda mempelajari sejumlah keterampilan dasar yang sangat dibutuhkan. Jadi, tidak hanya siap untuk bekerja tapi juga bersiap untuk masa depan yang lebih baik. Caranya ialah, menciptakan tenaga kerja yang kompeten dan berani menghadapi dunia kerja digital. MyEduSolve bahkan memiliki visi untuk menyiapkan 1 juta talenta digital di tahun 2030 sebagai program utama mereka.


Salah satu materi yang cukup dibutuhkan di era digital ini ialah perangkat lunak Adobe. Perangkat lunak dari Adobe digunakan untuk mengejar karir di industri kreatif hari ini. Tentunya, akan ada sertifikasi khusus Adobe di kelas Adobe Bootcamp. Setelah mengikuti pembelajaran di Adobe Bootcamp. Menjadi seorang Adobe Certified Professional atau pekerja yang sudah tersertifikasi Adobe, tentunya akan lebih besar membuka peluang untuk mendapatkan pekerjaan di posisi yang diinginkan.


Khusus untuk kelas Adobe di MyEduSolve, proses pembelajaran dilakukan dengan penjadwalan bulanan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan pelajar. Proses pembelajaran dilakukan selama 2 bulan, serta tersedia 2 level yaitu Beginner dan Intermediate yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan peserta. Anda juga bisa mengambil kursus langsung (kelas interaktif) di hari Sabtu dan Minggu yang masing-masing 3 jam.


Kelas berisi 35 orang siswa untuk menjadikan kelas lebih intensif. Tidak hanya itu, sampai persiapan karir juga akan mendapatkan pendampingan dari seorang konsultan karir. Ini menjadi solusi agar seorang pelajar bisa tetap mendapatkan peluang di dunia kerja, atau mungkin berdikari dengan usaha mandiri.


Sertifikasi Adobe yang disediakan MyEduSolve merupakan sertifikasi resmi yang diterbitkan langsung oleh Adobe dan berlaku secara internasional. Anda bisa mengikuti ujian sertifikasi Adobe sebanyak program yang ingin Anda ikuti. Misal, jika Anda mendaftar di program Adobe Illustrator Beginner dan Adobe Premiere Pro Beginner, maka nantinya Anda akan mengikuti 2 ujian sertifikasi Adobe, yaitu Illustrator dan Premiere Pro dan otomatis akan memiliki 2 sertifikasi resmi dari Adobe.


Tidak hanya itu, Anda juga akan mendapatkan pelatihan karir 1 untuk 1 orang. Dengan demikian, setiap orang akan mendapatkan peluang karir dengan mentoring khusus. Ditambah lagi, juga akan ada sesi kreatif dan profesional, yang ditujukan agar Anda bisa membuat portofolio yang lebih menonjol.


Anda juga tidak perlu khawatir tentang pembayaran, karena untuk sertifikasi Adobe Bootcamp dari MyEduSolve tersedia metode pembayaran cicilan melalui Tokopedia. Jika tidak memiliki Kartu Kredit, maka cicilan bisa dilakukan melalui EduFund. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat langsung menghubungi Customer Service MyEduSolve di +62 878-5706-7313


Ada beberapa kelas yang bisa diambil dengan harga yang cukup terjangkau baik untuk tingkat pemula, intermediate, dan sebagainya. Dari semua program sertifikasi yang tersedia di MyEduSolve, Anda tidak harus mengikuti seluruhnya. Bahkan jika Anda hanya mendaftar untuk 1 program saja, sangat diperbolehkan.


Namun tentu, setiap program mulai dari Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Adobe Premiere Pro, Adobe After Effects, Adobe InDesign, dan Adobe Animate, serta sejumlah sertifikasi perangkat lunak lainnya yang bisa berguna bagi Anda untuk pekerja kreatif di era digital ini.

Ads