Advertisement
pojokseni.com - Ada banyak destinasi wisata untuk penggemar teater di Indonesia, maupun di dunia. Beberapa kota di dunia yang direkomendasikan antara lain New York, Paris dan paling direkomendasikan adalah London. Yah, bagi para penggemar teater, London ibarat kiblat yang wajib dikunjungi bagi para penggemar teater.
Kenapa London menjadi kota yang tepat untuk penggemar teater? Jawaban pertama adalah karena ada banyak gedung teater yang menyediakan pertunjukan di jantung kota London. Ibukota Kerajaan Inggris ini bahkan memiliki gedung teater yang lebih banyak dari gedung bioskop di Jakarta.
Sejumlah daerah yang memiliki banyak gedung teater antara lain Piccadilly Circus dan Westminster. Ada banyak pilihan pertunjukan teater yang bisa Anda tonton di sini. Apalagi daerah Westminster, tempat favorit bagi wisatawan yang berkunjung ke negeri Ratu Elizabeth ini.
Sejumlah gedung teater yang terkenal di daerah ini antara lain Theatre 42, Mama Mia, The Lion King dan lain sebagainya. Tapi, untuk menonton teater di tempat ini, Anda harus cepat memesan tiket. Karena, meski masih beberapa jam lagi menjelang pertunjukan, namun tiketnya bisa jadi sudah habis.
Harga tiket mungkin bagi sejumlah orang tidak termasuk kategori murah, karena yang paling murah saja bila dirupiahkan bisa lebih dari Rp 400.000. Tapi, tontonan yang disuguhkan akan membayar harga tiket tersebut.
Mulai dari gedung teater yang mewah, terdiri dari 5 tingkat. Kemudian, setting panggung yang memukau, serta permainan para pemain yang maksimal, ditunjang pula dengan kisah yang menarik. Apalagi, kebanyakan para pemain teater di London adalah perempuan dan laki-laki yang berparas tampan.
Pertunjukan yang disodorkan adalah opera. Tidak hanya akting, tapi suara para pemain juga begitu memukau. Cerita yang dimainkan rata-rata berdurasi 2 jam. Dan, karena begitu menarik, Anda sampai tidak bergerak dari tempat duduk Anda.
Ditambah lagi, tata cahaya, kostum dan make up menjadikan penampilan menjadi selalu spektakuler. Wajar saja bila harga tiketnya cukup mahal, bukan? Karena setiap pertunjukan disiapkan dengan penuh perhitungan, latihan yang keras dan hasil yang mengesankan.
Jadi, bila Anda merencanakan untuk menggelar wisata teater, tentunya London menjadi kota di luar negeri yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan. (ai/pojokseni)