Advertisement
#PrayforBali |
pojokseni.com - Pulau yang sangat kental dengan budaya, adat dan seni, serta menjadi salah satu destinasi wisata paling favorit di Indonesia sepanjang massa, Bali, sekarang bersiap menghadapi sebuah bencana. Bagaimana tidak, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologis (PVMBG) sudah menaikkan status Gunung Agung di Bali, dari level Siaga (III) sekarang sudah masuk dalam level Awas (IV) pada hari Jumat (22/9/2017) malam. Dengan demikian, radius 9 kilometer (Km) dari gunung tersebut sudah mulai dikosongkan, dan warga sekitar mulai diungsikan ke tempat yang lebih aman.
Dengan hitungan radius 9 km tersebut, berarti ada 7 daerah yang harus mengosongkan lokasi dan menungsikan warganya ke tempat yang lebih aman. Dilansir dari Kompas, total ada 7 kabupaten, yakni Badung, Bangli, Buleleng, Denpasar, Gianyar, Klungkung dan Tabanan. Total pengungsi yang tercatat saat ini lebih dari 15 ribu jiwa, dan jumlah tersebut masih akan bertambah hingga 50.000 jiwa.
Gunung Agung Bali saat ini sudah status Awas |
Tentu Anda masih ingat ketika Gunung Merapi, Gunung Sinabung dan beberapa gunung lainnya yang bersiap untuk mengamuk bukan? Saat itu, para pengungsi harus menjauh dari rumahnya sendiri dan tinggal di kamp pengungsian hingga Gunung Agung kembali normal, dan tentunya tidak bisa dipastikan kapan. Oleh karena itu, puluhan ribu pengungsi tersebut sangat membutuhkan uluran tangan dari Anda, saudara mereka sebangsa dan setanah air agar bisa tetap bertahan hidup secara layak di kamp pengungsian.
Namun, situasi sangat miris saat ini. Ketika saudara-saudara di Bali sedang terpekur di pengungsian, menanti amukan Gunung Agung yang belum bisa diprediksi bagaimana dampaknya, saat ini justru Indonesia sedang terpecah belah. Diadu domba oleh oknum tak bertanggung jawab, sehingga terus selisih paham dan berdebat tak menentu di sosial media. Mulai dari kejadian Rohingya, Saracen, dan yang teranyar PKI, membuat penderitaan saudara kita di Bali menjadi teralihkan.
Sekarang, berhenti mengadu domba, berselisih paham dan sebagainya karena kita semua bersaudara. Arahkan tangan Anda ke Bali, bantu saudara kita. Bila ingin menyalurkan bantuan, bisa menghubungi BPBD setempat, atau melalui Pemerintah Kabupaten Karangasem, Bali. (pojokseni)