Advertisement
pojokseni.com - Salah satu forum Silaturahmi Seniman di Cilacap, Sapa Wani akan mengundang dan mengajak siapa saja yang hendak pentas dalam Gelaran Sapa Wani Pentas. Selain itu, dalam rangkaian acara tersebut juga akan digelar diskusi ringan bertajuk "Sapa Wani Ngomong".
Acara ini akan digelar pada hari Sabtu (30/4/2016) di Pendopo Kecamatan Cilacap Utara, Pukul 19.30 WIB. Disampaikan oleh komunitas Sapa Wani pada tim pojokseni.com, Sapa Wani adalah sebuah forum untuk menjadi wadah bagi para Seniman dan masyarakat di Cilacap untuk berani menuangkan Ide dan gagasannya.
"Semua yang ada dalam forum ini adalah sama, tidak ada sekat, tidak ada senioritas, dan tidak ada perbedaan strata, golongan bahkan warna kulit dan lainnya. Semua sama. Oleh karena kebersamaan itulah, masing masing memiliki hak dan kewajiban," ungkap forum Sapa Wani.
Sapa Wani mengajak sekaligus menantang siapa saja yang berani mementaskan karyanya, melalui Gelaran Sapa Wani Pentas. Disamping itu, masih dalam gelaran Sapa Wani juga dibuka diskusi bebas terkait persoalan Sosial, Seni dan Budaya. Diskusi itu mengalir apa adanya, dan melalui diskusi ringan itulah, Sapa Wani mengajak seluruh teman-teman seniman dan masyarakat secara umum “Sapa Wani Ngomong”
Acara inipun disengkuyung oleh beberapa rekan yang berani mengorbankan waktu dan gagasannya. Oleh sebab itu, Sapa Wani juga mengajak sekaligus menantang semua rekan dan masyarakat secara umum baik secara personal maupun instansi untuk “Sapa Wani Nyupport“ untuk menyeponsori kegiatan yang diselenggarakan setiap sabtu minggu ke 4 (dua bulan sekali).
"Ya jadi, Sapa Wani adalah agenda DWI WULAN. Semoga dengan adanya Forum SAPA WANI dapat memajukan geliat berkesenian di Cilacap. Sehingga para seniman memiliki wadah khusus untuk mengekspresikan karya-karya terbarunya," tutup mereka. (ai/pojokseni.com)