Advertisement
pojokseni.com - Pecinta sastra Indonesia, yang berminat untuk mengikuti seleksi penulis emerging Indonesia di Ubud Writers & Readers Festival (UWRF) ayo segera bersiap. Karena, batas pendaftaran terakhir untuk mengikuti seleksi ini adalah 29 Februari 2016 mendatang.
Simak syarat - syarat pendaftaran seleksi UWRF 2016 :
- Penulis adalah warga negara Indonesia
- Menulis karya sastra, baik berupa puisi, prosa (cerpen, novel atau novelet), naskah drama maupun karya non- fiksi.
- Karya dapat berupa buku, kumpulan naskah yang belum ataupun sudah pernah diterbitkan di media massa.
- Penulis yang sudah menerbitkan buku silahkan mengirimkan beberapa buku karyanya.
- Bagi penulis yang belum menerbitkan buku dipersilahkan mengirimkan 30 karya puisi terbaik atau 8 karya cerpen terbaik, atau 5 karya essai, atau 3 naskah drama.
- Koresponden dan pengumuman seleksi akan dilakukan melalui Email.
- Penulis yang mengikuti seleksi wajib mengisi formulir online disini.
- Batas akhir pengiriman karya 29 Februari 2016
- Pengumuman 15 penulis yang terpilih akan diumumkan pada akhir April 2016
Panitia UWRF menjanjikan akan menanggung segala transportasi, akomodasi dan biaya lainnya bagi peserta yang lulus seleksi ini, selama berlangsungnya acara Festival dan menerbitkan buku kumpulan karya Penulis Emerging Indonesia.
Ingat, tidak ada batasan umur dalam mengikuti seleksi ini. Selain itu, karya-karya kiriman para peserta akan dikurasi oleh dewan kurator yang terdiri dari penulis papan atas Indonesia. Pengumuman hasil seleksi adalah bulan April 2016 mendatang.
Bagikan kabar ini pada rekan-rekan terdekat anda yang mencintai dunia sastra. Terutama, bagi yang berminat mengikuti seleksi penulis ini. (@pojokseni)