|
Perempuan Indonesia |
pojokseni.com - Dari berbagai sumber,
pojokseni.com mendapatkan beberapa karakter yang sering dikaitkan dengan perempuan Indonesia. Ternyata ada beberapa diantaranya yang jauh lebih baik dari perempuan dari negeri lainnya, termasuk yang sering digandrungi : Korea dan Jepang. Karakter khas Perempuan Indonesia dibawah ini mungkin membuat anda tidak terfikir untuk menikahi perempuan dari negara lain.
1. Perempuan Indonesia 'Ogah' Operasi Plastik
|
Perempuan Indonesia |
Perempuan Indonesia, bisa dihitung dengan jari yang mau melakukan operasi plastik. Bahkan, mereka merasa apabila merawat diri dengan baik, masih akan lebih cantik daripada operasi plastik. Selain itu, lebih sehat dan lebih hemat biaya.
2. Perempuan Indonesia Lebih Apa Adanya
|
Perempuan Indonesia lebih apa adanya |
Salah satu karakter baik Perempuan Indonesia adalah lebih ingin terlihat apa adanya, juga bisa menerima apa adanya. Kalaupun ada perempuan Indonesia yang doyan memamerkan sesuatu, ingin terlihat lebih baik, itu jumlahnya hanya sedikit. Sebisanya, hindari tipe seperti itu.
3. Perempuan Indonesia : Tipe Petarung
|
Perempuan Indonesia : Tipe Petarung |
Hanya di Indonesia, anda akan menemukan perempuan menjadi kuli, tukang becak, ojek (online dan non-online, hehe), tukang sapu, turun ke sawah serta kerja keras lainnya. Tipe perempuan Indonesia, sejak dulu kala mungkin, adalah tipe petarung. Kalau anda bertemu perempuan Indonesia yang hanya berguling diatas kasur, susah bergerak dan malas bekerja, itu jumlahnya hanya sedikit. Sama seperti sebelumnya, sebisanya hindari tipe seperti itu.
4. Perempuan di Indonesia Ramah-Ramah
|
Perempuan Indonesia ramah kan? |
Tidak hanya perempuan, begitu juga laki-laki. Bahkan, perempuan di Indonesia itu jauh lebih ramah dari pada perempuan di negara lainnya. Ramah memang salah satu budaya Indonesia yang mengakar dan mengurat nadi. Pernah ketemu perempuan Indonesia yang tidak ramah? Lupakan! Jumlah mereka sedikit dan hindari saja mereka.
5. Perempuan di Indonesia Agak Semaunya
Ini mungkin sisi negatif dari perempuan Indonesia. Meski petarung, apa adanya, ramah, tapi perempuan Indonesia selalu bermasalah dengan kedisiplinan, manajemen waktu dan lain-lain. Lama bersolek ketika berangkat kerja, kuliah atau sekolah lalu berujung terlambat. Kalau di negara lain, cewek berusia diatas 20 tahun sudah mulai membangun rumah, maka di Indonesia usia segitu masih alay dan minta jajan ke orang tuanya. Pernah ketemu perempuan Indonesia yang tidak bersifat seperti itu? Walaupun jumlahnya sedikit, tapi sebaiknya carilah yang bersifat tidak seperti itu.
(@pojokseni)