Advertisement
pojokseni.com - Pertemuan Penyair Nusantara (PPN) VIII tahun 2015 akan diadakan di Thailand, tepatnya diwilayah Patani, Thai Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan menjayakan puisi Nusantara pada minoritas melayu di Thailand. Seperti PPN VII di Singapura, Indonesia kembali mendapat 15 penyair ditambah empat pembentang kertas kerja.
Selain itu, acara PPN ini sendiri akan mengulas perkembangan dan kemajuan dari karya-karya penyair di lima negara, antara lain Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand dan Brunai Darussalam. Kesamaan dari lima negara ini adalah bahasa yang serumpun, yakni bahasa Melayu.
Tahun 2014 lalu, acara PPN dilakukan di Singapura dan ditutup oleh seorang sastrawan senior disana, Suratman Markasan. Dalam perhelatan itu, sastrawan senior itu menyatakan bahwa PPN ditujukan untuk menjayakan perpuisian Nusantara sebagai bangsa serumpun. (@pojokseni)