Pedoman Hibah Seni 2012 -->
close
Adhyra Irianto
03 April 2012, 4/03/2012 09:12:00 PM WIB
Terbaru 2012-04-03T14:12:21Z

Pedoman Hibah Seni 2012

Advertisement
Kategori Hibah Seni Apa yang Ditawarkan? Kelola menawarkan 2 (dua) kategori hibah seni : 1. Hibah Karya Inovatif Karya Inovatif adalah program yang menawarkan bentuk dan/atau cara pengekspresian baru, baik yang tergambar dalam konsep maupun yang terwujud dalam karya. Sumber penciptaan tidak terbatas, bisa kesenian tradisional ataupun modern. Kriteria kegiatan adalah produksi karya inovatif dengan waktu pentas minimum 60 menit, boleh terdiri dari beberapa nomor karya atau sebuah karya utuh, yang ditampilkan sedikitnya dalam dua kali pementasan. Tujuan Membantu seniman/kelompok kesenian dalam memproduksi karya seni pertunjukan yang melintasi batas-batas baku dan menjelajahi kemungkinan-kemungkinan baru. Pelamar Seniman/kelompok kesenian yang sudah pernah mementaskan karya. Dana Hibah Diberikan untuk biaya produksi karya baru yang belum pernah dan akan dipentaskan. 2. Hibah Pentas Keliling Pentas Keliling adalah kegiatan mementaskan produksi yang sudah pernah dipanggungkan. Waktu pentas minimum 60 menit, boleh terdiri dari beberapa nomor karya atau sebuah karya utuh, yang akan dipentaskan sedikitnya di tiga kota di INDONESIA di luar domisili pelamar. Prioritas diberikan pada usulan program yang didukung oleh kegiatan-kegiatan yang bernilai edukatif bagi masyarakat (seperti lokakarya, diskusi, pertunjukan di sekolah) serta memiliki daya jangkauan yang lebih luas (seperti adanya liputan langsung oleh media). Tujuan • Memberikan kesempatan kepada seniman/kelompok kesenian yang berpengalaman untuk menyajikan dan menguji karyanya kepada publik penonton baru. • Memberikan kesempatan kepada penonton di berbagai daerah untuk menonton pementasan yang berkualitas. Pelamar Seniman/kelompok kesenian yang diakui kualitas keseniannya dan pencapaian artistiknya (minimal dalam lingkup propinsi). Seniman yang menggarap pertunjukan seni tradisi dihimbau untuk melamar. Dana Hibah Hanya dapat digunakan untuk biaya-biaya terkait dengan perjalanan untuk mementaskan karya di 3 kota. Dana tidak dapat digunakan untuk biaya produksi. Siapa yang Dapat Melamar? Seniman perorangan atau kelompok kesenian dari seluruh Indonesia dapat mengajukan lamaran. Siapa yang Tidak Dapat Melamar? • Kelompok kesenian pelajar dan kampus. • Kelompok kesenian yang merupakan bagian dari organisasi politik, militer, atau pemerintahan. • Seniman/kelompok kesenian yang telah menerima hibah pada tahun sebelumnya. • Anggota tim seleksi. Bolehkah Lamaran Diajukan Untuk Dua Kategori? Boleh, dengan catatan lamaran diajukan dalam dua formulir terpisah dengan video terpisah untuk masing-masing kategori. Berapa Dana yang Dapat Diminta? 1. Untuk Karya Inovatif maksimal Rp. 22 juta. 2. Untuk Pentas Keliling maksimal Rp. 40 juta. Jika ada bantuan dana dari pihak lain selain dana hibah seni, penerima hibah wajib menyerahkan surat keterangan dari pihak lain tersebut kepada Kelola sebelum dana Hibah Seni dapat dicairkan. Kapan karya harus dipentaskan? Kegiatan yang bisa diajukan adalah yang berlangsung dari 1 Mei 2012 sampai dengan 25 Desember 2012. Bagaimana Peluang Saya? Besar kecilnya peluang Anda tergantung pada jumlah lamaran yang masuk dan dana yang tersedia dalam satu periode hibah. Namun, yang lebih menentukan, adalah kualitas karya Anda. Kompetisi dalam Hibah Seni ini ketat, rata-rata hanya satu dari setiap delapan pelamar yang berhasil lolos seleksi. Bagaimana dan Siapa Yang Menyeleksi Lamaran? • Lamaran dinilai oleh sebuah tim seleksi independen yang keanggotaannya berganti tiap periode. • Tim seleksi terdiri dari maksimal 7 orang; dan hanya satu orang wakil dari Kelola. • Tim seleksi dipilih dari kalangan seni dan ahli yang mewakili berbagai bidang minat dan latar belakang. • Nama-nama anggota tim seleksi akan diumumkan setelah peraih hibah diputuskan. • Anggota tim seleksi tidak diperbolehkan mengajukan lamaran atau terlibat dalam suatu kegiatan yang diajukan. • Keputusan tim seleksi tidak dapat diganggu gugat. Kapan Hasil Seleksi diumumkan? Hasil seleksi diumumkan tanggal 5 April 2012 melalui website Kelola. Bagaimana Cara Mengajukan Lamaran? 1. Baca Pedoman Pengajuan Lamaran ini dengan cermat. 2. Pilih salah satu dari dua kategori yang paling cocok untuk Anda/kelompok Anda. 3. Isi formulir lamaran di website Kelola. 4. Kirimkan CV Sutradara/Koreografer/Komposer yang diajukan dalam lamaran melalui email ke: hibahseni@kelola.or.id. 5. Sertakan bahan pendukung (VCD/DVD, kliping media massa dan sebagainya). Khusus untuk VCD/DVD, Anda hanya perlu mengirimkan satu unit (usahakan yang Anda kirim itu adalah copy-nya agar Anda masih memiliki dokumentasi aslinya). 6. Kirimkan bahan pendukung melalui pos/kurir ke: Program Hibah Seni 2012 Yayasan Kelola Jl. Cikatomas II no. 33 Kebayoran Baru, Jakarta 12180 Telp: (021) 739 9311 7. Pelamar Karya Inovatif WAJIB menyertakan VIDEO SALAH SATU KARYA ANDA SEBELUMNYA. 8. Pelamar Pentas Keliling WAJIB menyertakan VIDEO KARYA YANG DIAJUKAN UNTUK PENTAS KELILING. 9. Tanggal penutupan lamaran adalah tanggal 25 Desember 2011. Dimana Saya Bisa Memperoleh Informasi yang Lebih Rinci? Untuk informasi lebih lanjut dan terperinci, silakan menghubungi Kelola di (021) 739 9311 atau e-mail ke hibahseni@kelola.or.id.

Ads